Buleleng, 22 November 2024 – Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) LPPM Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) menyelenggarakan kegiatan “Beach Cleaning” di beberapa lokasi pantai di Kabupaten Buleleng, salah satunya di Pantai Desa Banjar.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat, 22 November 2024 ini dihadiri langsung oleh Kepala dan Sekretaris Pusat PKM LPPM Undiksha, staf LPPM, mahasiswa Undiksha, serta perwakilan aparat desa dan masyarakat Desa Banjar.
Dalam kegiatan ini, peserta bersama-sama membersihkan area pantai dari sampah plastik dan limbah lainnya yang berpotensi merusak ekosistem laut. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan pantai sebagai salah satu aset pariwisata dan lingkungan.
Selain aksi bersih pantai, pihak LPPM Undiksha juga menyerahkan bantuan berupa tempat sampah dan alat kebersihan kepada aparat Desa Banjar sebagai dukungan untuk menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan.
Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, kegiatan “Beach Cleaning” ini berlangsung dengan sukses. Diharapkan kolaborasi antara institusi pendidikan dan masyarakat dapat terus terjalin demi mewujudkan lingkungan yang bersih dan lestari.