Situasi pandemic covid 19 yang sedang melanda dunia diyakini akan merubah kehidupan yang sudah berlangsung puluhan tahun silam. Era kebiasaan baru akan menjadi tuntutan keberlangsungan kehidupan. Masyarakat maupun pemerintah harus cepat beradapasi untuk terbiasa dengan hal ini. Salah satu yang harus segera disesuaikan di era kebiasaan baru ini adalah bagaimana membangkitkan ekonomi masyarakat berbasis kearifan lokal. Pariwisata salah satu bidang yang sangat merasakan dampak pandemik ini. Sektor pariwisata saat ini mengalami masa masa sulit karena pandemic ini, akan tetapi hal ini pasti akan segera bangkit, karena pariwisata pada era masyarakat modern merupakan kebutuhan. Situasi saat ini sangat tepat untuk merumuskan apa yang akan menjadi trend masyarakat untuk berwisata. Pariwisata harus mulai menjadikan desa sebagai ujung tombak pengembangan
Mensikapi hal tesebut, maka pada tanggal 22 mei 2021 staf dosen fakultas olahraga dan kesehatan Undiksha melaksanakan P2M dengan mengangkat tema “Sosialisasi dan pendampingan usulan desa wisata minat khusus di Desa Panji Anom”. Hal yang mendasari tema tersebut adalah hasil penelitian yang dilakukan oleh ketua pelaksanaan. Hasil penelitian menunjukan potensi desa panji anom sangat besar untuk dijadikan desa wisata minat khusus (olahraga trekking) di Kabupaten Buleleng untuk menambah daerah tujuan wisata di Kabupaten Buleleng. Kegiatan itu dilaksanakan oleh Dr. Syarif Hidayat, M.Pd. Ketut Chandra Adhinata Kususma, M.Pd. dan Kadek Yogi Parta Lesmana, M.Pd. kegiatan ini merupakan implimentasi dari kerjasama antara Undiksha dan Pemkab Buleleng untuk perberdayaan masyarakat di Daerah Aliran Sungai (DAS) Sudamala. Kegiatan ini didanai sepenuhnya dari dana DIPA Undiksha tahun 2021.
Peserta kegiatan adalah seluruh apparat desa dan kepala dusun se Desa Panji Anom berjumlah 25 orang. Kegiatan ini menghadirkan narasumber Ketut Suteja, SE Kabid Destinasi wisata kantor Dinas Pariwisata Buleleng. Kegiatan ini mendapat respon yang sangat baik oleh Kepala Desa Panji Anom . berdasarkan hasil diskusi, maka selanjutnya apparat desa akan segera menyusun usulan desa wisata minat khusus di desa panji anom.